-
Pelayan Firman
Firman Tuhan pada hari ini dalam Kebaktian Umum I, dan II dilayani oleh Pdt. Cordelia Gunawan dari GKI Puri Indah dan KU III dilayani oleh Pdt. Em. Jonatan Subianto. Majelis Jemaat mengucapkan terimakasih atas pelayanannya, Tuhan Yesus memberkati. -
Kartu Perjamuan Kudus
• Sehubungan dengan akan diadakannya Perjamuan Kudus yang jatuh pada tanggal 7 Oktober 2012, setiap jemaat yang telah terdaftar sebagai anggota jemaat GKI Harapan Indah dan yang sudah memiliki Kartu Perjamuan Kudus dapat mengambil kartu perjamuan kudus. Kartu tersebut dapat diambil setelah kebaktian selesai. Sedangkan bagi simpatisan, dapat mengisi formulir perjamuan di meja penyambutan. Selanjutnya Kartu Perjamuan Kudus ini harus dibawa pada saat Perjamuan Kudus tanggal 7 Oktober 2012 dan diserahkan kepada petugas penyambutan pada hari tersebut. Mohon setiap jemaat dapat menyimpannya dengan baik.• Sehubungan dengan Perjamuan Kudus Sedunia yang akan berlangsung hari Minggu, 7 Oktober 2012 maka kegiatan Kebaktian Umum ke-2, Sekolah Minggu ke-2 dan Kebaktian Remaja akan dimulai pukul 09.30 WIB. Mohon perhatian jemaat akan hal ini.
-
Berita Dukacita
Majelis Jemaat GKI Harapan Indah turut berdukacita atas berpulangnya ke pangkuan Bapa di surga:• Ibu Dameria br. Situmorang (mama dari Ibu Puraga br. Tamba/mertua dari Bapak Jaspin Simanjuntak) pada hari Senin, 17 September 2012 dalam usia 83 tahun. Jenazah telah dimakamkan pada hari Kamis, 20 September 2012 di Samosir – Sumatra Utara.
• Ibu Lily Arryani (Istri dari Bpk. Kosasih) pada hari Kamis, 20 September 2012 dalam usia 79 tahun. Jenazah telah dimakamkan pada hari Minggu, 23 September 2012 di TPU Pondok Ranggon , Jakarta Timur.
Tuhan Yesus senantiasa memberikan kekuatan dan penghiburan kepada segenap anggota keluarga yang ditinggalkan.
-
Persekutuan Wilayah
Persekutuan Wilayah bulan Oktober 2012 dengan tema : Belajar dari Amsal Salomo 9: “MEMBANGUN KEJUJURAN DALAM TIAP RELASI” yang akan dilaksanakan pada hari Jumat, 5 Oktober 2012, pukul 19.30 WIB di wilayah sebagai berikut:
– Wilayah Galatia (HI Blok U, V, W, X, Y) di rumah Kel. Bpk. Gilgal Lomo/Ibu Sulistari, Harapan Indah Blok YN 9. Dilayani oleh Pdt. Kasdi Kho, M. Div. dengan Majelis Pendamping Pnt. David Rustanto, Pnt. Yohanes Ruspendi, Pnt. Wilter Sitorus.
– Wilayah Efesus (T. Modern, P. Gebang, M. Metropolitan, Uj. Menteng) di rumah Kel. Bpk. Rio Siregar/Ibu Rondang, Menteng Metropolitan blok C2/12. Dilayani oleh Ev. Astrid Angelina dengan Majelis Pendamping Dkn. Kurniadi Tandjung dan Dkn. Nancy Amelia.
– Wilayah Betlehem (Duta Bumi) di rumah kel. Bpk. Agus/Ibu Eli, Duta Bumi 1J/6. Dilayani oleh Ev. Lantina Sentosa dengan Majelis Pendamping Dkn. Manaur.Persekutuan Wilayah selanjutnya akan dilaksanakan pada hari Jumat, 12 Oktober 2012, pukul 19.30 WIB di wilayah sebagai berikut:
– Wilayah Antiokhia (HI Blok A,C,H,I,K,L,M,N) di rumah Kel. Bpk. Dkn. Dwi Riyatno/Ibu Tabetha, Harapan Indah Blok MQ No. 6. Dilayani oleh Ev. Astrid Angelina dengan Majelis Pendamping Pnt. Sutrisno C, Pnt. Suparto, Dkn. Dwi Riyatno, Dkn. Vina.
– Wilayah Betania (Pejuang, PHB, THB) di rumah Kel. Bpk. Sutopo Anwar/Ibu Sukadarini, PHB blok E 1 No. 17. Dilayani oleh Pdt. Harianto Suryadi, M. Th. dengan Majelis Pendamping Dkn. Tekno, Dkn. Yupri.
– Wilayah Betsaida (HI Blok R,S,T) di rumah kel. Bpk. Chandra Winata/Ibu Maretha, Harapan Indah blok RE No. 5. Dilayani oleh Pdt. Kasdi Kho, M. Div. dengan Majelis Pendamping Dkn. P. Juli. -
Jadwal Klinik Kesehatan
Hari/Tanggal Minggu, 30 September 2012 Minggu, 7 Oktober 2012 Dokter Praktek dr. Meiske dr. Erna Kusuma Dewi Obat-obatan Ibu Rilia Ibu Liliana Layantara Pendaftaran Ibu Siane Ibu Woro Humeksi -
Ucapan Terima Kasih
Majelis Jemaat GKI Harapan Indah mengucapkan terimakasih kepada Bapak/Ibu yang telah berpartisipasi memberikan:
1. LED LG 47 inch sebanyak 2 (dua) unit untuk ruang KU.
2. Karpet/keset anti slip untuk lantai pintu masuk depan dan pintu KU.
Tuhan Yesus memberkati. -
Sunday School Music Talent
Komisi Anak akan menyelenggarakan Sunday School Musical Talent and Boyband/Girlband competition, agar semakin banyak anak-anak yang melayani Tuhan. Kami mengundang anak-anak SM untuk mendaftar pada guru kelas masing-masing mulai tanggal 16 September – 7 Oktober 2012.Audisi: Hari Sabtu, 13 Oktober 2012
Waktu: Pukul 09.00 WIB – sampai selesaiFinal: Minggu, 21 Oktober 2012
Waktu: Pukul 11.00 WIB – sampai selesaiKetentuan peserta Boyband/Girlband adalah ASM kelas 4-6 SD. Keterangan lebih lanjut dapat dilihat pada poster dan brosur yang akan dibagikan.
-
Persekutuan Usia Indah
Persekutuan Usia Indah akan dilaksanakan pada:Hari/Tanggal: Kamis, 4 Oktober 2012
Waktu: Pukul 16.00 WIB
Tema: Menata Ulang Kehidupan (Matius 7 : 24 – 27)
Pembicara: Ev. Lantina Sentosa, M. Th.
MC/Song Leader: Bpk. Ginting / Bpk. Surya & Bpk. Rusli
Kolekte/Penyambut: Ibu Therepia / Ibu Ho Kim Lie & Ibu Sri Wahyuning
Tempat: Di Rumah Ibu Hana, THB Blok Q1/4 (Apotek Alfa)Seluruh jemaat yang telah berusia 50 tahun ke atas diundang untuk hadir dalam Persekutuan. Sebelum persekutuan, akan akan dilaksanakan latihan paduan suara pukul 15.00 WIB. Mohon perhatian untuk anggota Paduan Suara Usia Indah.
-
Bulan Musik
Dalam rangka Bulan Musik GKI Harapan Indah, Komisi Musik akan mengadakan Konser “Tribute To Fanny Crosby” pada:
Hari/Tanggal: Sabtu, 20 Oktober 2012
Waktu: Pukul 19.00 WIB
Tempat: Ruang KebaktianJemaat yang ingin menonton, dapat memesan tiket pada ticket booth, pada tanggal 9 September 2012 – 14 Oktober 2012. Dan tiket bisa diambil pada tanggal 14 Oktober dengan menukarkan bukti pemesanan. Tiket terbatas!
Dalam rangka Bulan Musik, maka selama Bulan Musik berlangsung, lagu-lagu pujian akan ditampilkan dalam berbagai Nuansa jenis musik sebagai berikut:
Minggu I (23 September 2012): Nuansa Musik Country
Minggu II (30 September 2012): Nuansa Musik Mandarin
Minggu III (07 Oktober 2012): Nuansa Musik Daerah
Minggu IV (14 Oktober 2012): Nuansa Musik Akustik -
Bursa Kerja (Job Fair)
Tim Kami Peduli GKI Bekasi Timur bekerja sama dengan gereja-gereja lain – baik dari lingkungan GKI maupun non-GKI akan menyelenggarakan Bursa Kerja (Job Fair) pada tanggal 13 Oktober 2012 di aula TKK 6 BPK Penabur Kelapa Gading. Tersedia ribuan lowongan pekerjaan dari lulusan perusahaan terkemuka untuk berbagai posisi bagi lulusan SD hingga S1.Bagi perusahaan-perusahaan yang mencari karyawan baru dan ingin mengikuti Job Fair ini dapat mendaftar dengan menghubungi Tim Kami Peduli, u.p. Ibu Dyah (0813-15551294)/ permata_dyah67@yahoo.com atau melalui kantor sekretariat GKI Bekasi Timur: (021) 8193668 (pada jam kerja). Pendaftaran peserta perusahaan paling lambat Minggu, 23 September 2012.
Bagi calon pencari kerja sudah dapat mendaftar melalui sekretariat gereja masing-masing dengan mengisi Formulir Data Diri Peserta Bursa kerja dan mengikuti Pembekalan pada tanggal 6 Oktober 2012 pukul 09.00 – selesai, dengan biaya Rp 10.000 (untuk minum, snack, dan materi).
Tinggalkan Balasan