-
Aksi Kasih – Bedah Rumah Ibadah
Panitia HUT 25 TH GKI Harapan Indah akan mengadakan aksi kasih dalam bentuk Bedah Rumah Ibadah yang akan dilakukan atas 3 gereja yaitu:
1. GSJA Eben Haezer yang berlokasi di belakang TPU Pondok Kelapa, dimana kondisi gereja sangat kurang layak dengan jemaatnya terdiri dari para pemulung, pengumpul pakaian dan barang bekas, serta penjaga makam. Mereka memerlukan bangunan untuk sekolah minggu yang saat ini belum tersedia
2. GKJ Mijen, berlokasi di Kabupaten Demak, Jawa Tengah, kita akan membantu merenovasi ruangan sekolah minggu dan pastori pendeta yang kondisinya cukup memprihatinkan. Jemaat GKI Mijen sebagian besar (80%) adalah petani, buruh tani dan sisanya guru atau pensiunan pegawai negeri
3. GKJ Wisma Nugraha Pepanthan Karang Pasar, berlokasi di Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah. Kita akan membantu memperbaiki dan merenovasi ruang ibadah mereka yang sangat tidak layak, banyak kerusakan dan kebocoran. Seluruh jemaat GKI ini adalah petani dan buruh tani dengan penghasilan yang sangat rendah.
Total kebutuhan dana untuk Bedah Rumah Ibadah diatas adalah Rp 227,000,000. Disamping melalui bazaar dan penjualan suvenir Silver Collection, kami mengundang jemaat untuk berpartisipasi dengan memberikan donasi tunai melalui amplop “Persembahan Aksi Kasih”, atau bisa melalui transfer ke rekening BCA 521-035-4044 atas nama GKI Jabar Harapan Indah. Tuhan memberkati
-
KKR HUT 25 TH GKI Harapan Indah
Minggu, 10 Maret 2019
Pdt. Paulus Lie (GKI Gejayan, Yogyakarta)
Pemusik: Orchestra CherubimMinggu, 24 Maret 2019
Pdt. Em. Benny Solihin (SAAT Malang) -
Silver Anniversary Bazaar Ke-3
Bazaar makanan dan minuman dalam rangka penggalangan dana untuk Aksi Kasih HUT 25 Tahun GKI Harapan Indah akan kembali diadakan pada hari Minggu, 4 November 2018, dan akan dibuka setelah KU1 hingga setelah KU2. Seperti pada bazaar sebelumnya, pembelian dilakukan dengan menggunakan voucher dengan nominal Rp 5,000 yang dapat dibeli pada saat bazaar berlangsung. Voucher dapat disimpan dan dipakai pada bazaar selanjutnya, dan berlaku hingga bulan Februari 2019.
-
Silver Shop
Silver shop yang menjual aneka suvenir HUT 25 Tahun GKI Harapan Indah dibuka setiap hari Minggu setelah KU1 dan KU2 baik di Induk maupun Pos. Mohon perhatian dan dukungan jemaat. Seluruh keuntungan dari penjualan suvenir ini dialokasikan untuk program Aksi Kasih yang kita laksanakan dalam rangka HUT 25 Tahun GKI Harapan Indah.
-
Pertandingan Olah Raga dalam Rangka HUT Ke-25 GKI Harapan Indah
Cabang Olah Raga: Voli
Hari/Tanggal: Sabtu, 3 November 2018
Waktu: Pukul 15.30 s.d. 18.00 WIB
Tempat: Lapangan Penabur HI
Tim yang bertanding:
– Tim Efesus vsTim Betania
– Tim Antiokhia vs Tim GalatiaCabang Olah Raga: Bulu Tangkis
Hari/Tanggal: Minggu, 4 November 2018
Waktu: Pukul 20.00 s/d 23.00 WIB
Tempat: GOR Tunas
Tim yang bertanding:
– Tim Filipi vs Tim Betania dan Tim Betlehem vs Tim Antiokhia
– Tim Betsaida vs Tim Galatia dan Tim Galilea vs Tim Korintus -
Pencalonan Majelis Jemaat Baru Periode April 2019 – Maret 2022
Sehubungan dengan akan berakhirnya masa jabatan beberapa anggota Majelis Jemaat Periode Pelayanan 2016-2019 pada bulan Maret 2019, dengan nama-nama sebagai berikut:
A. Nama Anggota Majelis Jemaat yang dapat dipilih kembali:
1. Pnt. Andreas Pramadia
2. Pnt. Dwi Riyatno
3. Pnt. Elisabeth Gantume
4. Dkn. Hardy Surya
5. Pnt. Joel Setiawan C.B. Nama Anggota Majelis Jemaat yang tidak dapat dipilih kembali:
1. Pnt. Eddy Yusup
2. Dkn. Ketut Rusmini
3. Pnt. Reshuffle Budi Permana
4. Pnt. Tekutas Susywati
5. Pnt. Warning Irawati
6. Pnt. Yuliana CiungwanaraMaka diberikan kesempatan kepada seluruh anggota Jemaat GKI Harapan Indah untuk mencalonkan anggota Jemaat yang sesuai dengan Kriteria dan persyaratan untuk menjadi anggota Majelis Jemaat, dengan cara memasukan nama dalam Amplop tertutup dilengkapi identitas pengirim (nama dan nomor anggota GKI Harapan Indah) , ditujukan ke Majelis Jemaat Up. Panitia Pencalonan dan Pemilihan anggota Majelis Jemaat.
Nama-nama anggota Jemaat yang secara administrasi keanggotaan dapat dicalonkan menjadi anggota Majelis Jemaat dapat dilihat di papan pengumuman. Pencalonan akan ditutup pada hari Sabtu, 3 November 2018.
Mohon dapat digumuli dalam Doa untuk Pemilihan anggota Majelis Jemaat ini.
-
Persidangan Majelis Jemaat Diperluas (PMJD)
Persidangan Majelis Jemaat yang Diperluas (PMJD) akan dilaksanakan pada:
Hari/Tanggal: Minggu, 4 November 2018
Waktu: Pukul 11.30 (Setelah Kebaktian Umum II)
Tempat: Ruang Kebaktian RemajaSeluruh anggota jemaat diundang untuk dapat hadir dalam PMJD ini guna mendengarkan laporan dan evaluasi program kerja Majelis Jemaat, Komisi, dan Bidang Pelayanan serta memberikan masukan untuk program kerja selanjutnya. Mohon partisipasi dan dukungan doa dari seluruh jemaat.
-
Pelayanan Hamba Tuhan
Pada Hari ini Pdt. Harianto Suryadi pelayanan Firman Tuhan di GKI Ngangel di Jawa Timur. Mohon dukungan doa jemaat.
-
Pendaftaran Baptis Kudus Anak
Majelis Jemaat GKI Harapan Indah akan melaksanakan Sakramen Baptis Kudus Anak, dengan jadwal sebagai berikut:
– Pendaftaran sampai dengan Minggu, 4 November 2018
– Percakapan Gerejawi (Wajib Hadir): Sabtu, 10 November 2018, Pukul 18.00 WIB
– Pelaksanaan Kebaktian Baptis Anak: Minggu, 9Desember 2018 (KU 2)Apabila tidak dapat mengikuti percakapan gerejawi dan belum melengkapi persyaratan yang diminta, Sakramen Baptis Kudus Anak belum dapat diproses lebih lanjut.
-
Pelayanan Kasih Kesehatan
Hari/Tanggal Minggu, 28 Oktober 2018 Minggu, 4 November 2018 Dokter dr. Maria L. Jacobus dr. Hartono S. Obat-obatan Ibu Dwi Jarwati Ibu Indrawati Pendaftaran Ibu Widi Sondakh Ibu Widi Sondakh -
Pendaftaran Atestasi Masuk
Majelis Jemaat membuka Penerimaan Atestasi Masuk periode November 2018, dengan jadwal sebagai berikut :
– Pendaftaran sampai dengan: Minggu, 4 November 2018
– Percakapan Gerejawi (Wajib Hadir): Sabtu, 10 November 2018, Pkl 19.00 WIB
– Pelaksanaan Kebaktian Penerimaan: Minggu, 25 November 2018 (KU 2)Bagi Bapak/Ibu/Saudara/Saudari yang ingin menjadi anggota GKI Harapan Indah, dapat mendaftarkan diri ke Kantor Tata Usaha Gereja dengan membawa surat atestasi keluar dari gereja asal dan melengkapi persyaratan yang dapat dilihat di papan mading.
Apabila tidak dapat mengikuti percakapan gerejawi dan juga melengkapi persyaratan yang diminta, maka penerimaan atestasi masuk belum dapat diproses lebih lanjut.
-
Kebaktian Peneguhan dan Pemberkatan Nikah
1. Sdr. Daniel Janrian Sihotang & Sdri. Elsa Olivia Paulina Tampubolon
Setelah diwartakan selama 3 Minggu berturut-turut dan tidak ada keberatan yang masuk, maka Majelis Jemaat akan melaksanakan Kebaktian Peneguhan & Pemberkatan Nikah bagi pasangan
Sdr. Daniel Janrian Sihotang (anggota GKI Harapan Indah) Putra dari Bp. Jindar Sihotang & Ibu Mintalina Silalahi dan Sdri. Elsa Olivia Paulina Tampubolon (anggota jemaat HKBP
Pengembangan) Putri dari Alm. Bp. Jonner Tampubolon dan Ibu Rame Jojor Sianturi pada hari Sabtu, 3 November 2018 pukul 9.30 WIB yang akan dilayani oleh Pdt. Hendy Suwandi.
Majelis yang bertugas:
– Liturgos: Dkn. Hudiyekti
– Serah terima Alkitab: Pnt. Liem Tohjaya
– Sambutan Majelis: Dkn. Siswadi Ramli
– Persembahan, Alkitab, Piagam: Dkn. Bani Kartika
– Penanggung Jawab: Dkn. Johanes Santoso, Dkn. Ketut Rusmini, Dkn. Gunawan Bingtjoro, Pnt. Kurniadi Tandjung
– Pemusik / Prokantor: Ibu Lusiana / Ibu Marlin Kaunang
– Pengisi Pujian: Mempelai, Tim PS. Sukacita, VG. Pos Symphony2. Sdr. Samson Paruhum Silitonga & Sdri. Yanti Evasolina Sitorus (Pewartaan Pertama)
Majelis Jemaat akan melaksanakan Kebaktian Peneguhan dan Pemberkatan Nikah bagi pasangan Sdr. Samson Paruhum Silitonga (anggota GKI Harapan Indah) Putra dari Bp. Lumalan Silitonga & Ibu Helen Simarmata dan Sdri. Yanti Evasolina Sitorus (anggota GBI Glow Fellowship Center) Putri dari Alm. Bp. B. Manuasa Sitorus dan Ibu Mediana Simbolon pada hari Sabtu, 24 November 2018 pukul 09.00 WIB yang akan dilayani oleh Pdt. Harianto Suryadi.
Apabila ada di antara anggota jemaat GKI Harapan Indah yang belum dapat memberikan dukungan karena alasan yang berdasarkan Alkitab dan Tata Gereja GKI dapat disampaikan kepada Majelis Jemaat selambat-lambatnya sampai dengan hari Minggu, 11 November 2018.
-
Jadwal Penatalayanan Pos Symphony
Minggu Ini:
Minggu, 28 Oktober 2018, Pukul 07.00 WIB
Pengkotbah: Ev. Iwan Wati Suwandi
Liturgos: Pnt. Elisabeth Gantume
Penanggung Jawab MJ: Pnt. Warning Irawati
Majelis Bertugas: Pnt. Dwi Riyatno
Lektor: Kel. Bp. Nugro K.
Penanggung Jawab & Petugas Kolekte: Ibu Inetha
Penyambut: Kel. Bp. Asen
Pemain Musik: Ibu Lusiana
Prokantor: Ibu Nourma & Ibu Chandra E.
Slide/Sound System: Bp. Suskha & Bp. Agus S.
Pengisi Pujian: Kel. Bp. Widi
GSM Kelas Bayi: –
GSM Kelas TK A + B: –
GSM Kelas Tengah: –
GSM Kelas Besar: –
MJ Tunas Remaja: Pnt. Istiadi / Pnt. Yuli CiungMinggu, 28 Oktober 2018, Pukul 09.30 WIB
Pengkotbah: Ev. Iwan Wati Suwandi
Liturgos: Pnt. Bambang Prijono
Penanggung Jawab MJ: Pnt. Andreas Pramadia
Majelis Bertugas: Pnt. Joel Setiawan
Lektor: Kel. Bp. Bazatulo Ndraha
Penanggung Jawab & Petugas Kolekte: Ibu Haniaty
Penyambut: Kel. Bp. Eko Novianto
Pemain Musik: Ibu Lavallete
Prokantor: Bp. Yusuf R. & Bp. Jindar
Slide/Sound System: Bp. Suskha & Bp. Agus S.
Pengisi Pujian: Kel. Bp. Anton N.
GSM Kelas Bayi – KBB: Ibu Vicky, Ibu Agnestien, Sdri. Monik, Sdri. Maria
GSM Kelas TK A + B: Ibu Norma, Ibu Inetha, Ibu Rani
GSM Kelas Tengah: Ibu Theresia , Bp. Malkie
GSM Kelas Besar: Pnt. Elisabeth G., Ibu SteadyMinggu Depan:
Minggu, 4 November 2018, Pukul 07.00 WIB
Pengkotbah: Pdt. Hendy Suwandi
Liturgos: Pnt. Joel Setiawan
Penanggung Jawab MJ: Pnt. Istiadi
Majelis Bertugas: Pnt. Elisabeth Gantume
Lektor: Bp. Tommy Benjamin
Penanggung Jawab & Petugas Kolekte: Bp. Yusuf Ratmoko
Penyambut: Bp. Nanang & Ibu Rennie
Pemain Musik: Bp. Rinto
Prokantor: Ibu Yuni S. & Ibu Agnes T.
Slide/Sound System: Sdr. Dedy S. / Bp. Gibbon T.
Pengisi Pujian: –
GSM Kelas Bayi: –
GSM Kelas TK A + B: –
GSM Kelas Tengah: –
GSM Kelas Besar: –
MJ Tunas Remaja: Pnt. Eddy Y. / Pnt. Yuli CiungMinggu, 4 November 2018, Pukul 09.30 WIB
Pengkotbah: Pdt. Hendy Suwandi
Liturgos: Pnt. Joel Setiawan
Penanggung Jawab MJ: Dkn. Hugeng Suseno
Majelis Bertugas: Pnt. Gunawan Bingtjoro
Lektor: Bp. Ramses Pakpahan
Penanggung Jawab & Petugas Kolekte: Bp. Sabtono
Penyambut: Bp. Arie M. & Ibu Diana
Pemain Musik: Ibu Ika
Prokantor: Ibu Diana & Sdri. Lydia
Slide/Sound System: Sdr. Dedy S. / Bp. Gibbon T.
Pengisi Pujian: –
GSM Kelas Bayi – KBB: Ibu Vicky, Ibu Agnestien, Sdri. Monik, Sdri. Maria
GSM Kelas TK A + B: Ibu Norma, Ibu Inetha, Ibu Rani
GSM Kelas Tengah: Ibu Theresia , Bp. Malkie
GSM Kelas Besar: Pnt. Elisabeth G., Ibu Steady -
Kebaktian Remaja Pos Symphony
Hari/Tanggal/Waktu: Minggu, 28 Oktober 2018 Pukul 07.30 WIB
Pembawa Renungan: Pdt. Hendy Suwandi
MC/Pemusik: Alvin / Hizkia / Ade Ogi
Kolektan/PIC: Weka / Tania
Tema: Pohon Ara yang Berbuah (Lukas 13:1-9)Hari/Tanggal/Waktu: Minggu, 4 November 2018 Pukul 07.30 WIB
Pembawa Renungan: Bp. Yohanes Ruspendi
MC/Pemusik: Grace & Nur / Bp. Ramses
Kolektan/PIC: Dita / Nur
Tema: Meeting Point (Matius 6:5-13)Bertempat di lantai 3 Ruko Pos Symphony blok HX2/11, kami mengundang seluruh anggota remaja untuk hadir pada Persekutuan Remaja ini.
-
Pemahaman Alkitab di Pos Symphony
Kami mengundang jemaat untuk dapat mengikuti kegiatan Pemahaman Alkitab di Ruang Ibadah Pos Symphony.
Hari/Tanggal/Waktu: Sabtu, 3 November 2018 Pukul 07.00 WIB
Pembawa Renungan: Ev. Cahya Tantama
Tema: Pertobatan & Harta
Nats: Lukas 19:1-10Hari/Tanggal/Waktu: Sabtu, 10 November 2018 Pukul 07.00 WIB
Pembawa Renungan: Pnt. Dwi Riyatno
Tema: Harta atau Tuhan
Nats: Lukas 16:1-13 -
Aktivis Pos Symphony
Bagi Bapak/Ibu yang ingin berpartisipasi dalam Pelawatan Sabtu, Pemusik, penatalayanan Penyambut, Lektor dan Prokantor di Pos Symphony dapat menghubungi Pnt. Istiadi (0878 8731 8272).
Tinggalkan Balasan