-
Pelayan Firman
Firman Tuhan dalam Kebaktian Umum pada hari ini dilayani oleh Pdt. Dr. Daniel Susanto, M. Th. dari GKI Menteng dan Ketua III BPMS GKI. Majelis Jemaat mengucapkan terima kasih atas pelayanannya. Tuhan Yesus memberkati. -
Persekutuan Kairos
Persekutuan Kairos yang akan datang akan dilaksanakan pada:
Hari/Tanggal: Sabtu, 30 Januari 2010
Waktu: Pukul 17.00 WIB
Acara: Pemutaran Film “Fire Proof”
Pembicara: Pdt. Iwan Tri Wakhyudi (GKI Samanhudi)Bagi jemaat yang berusia 25-55 tahun diundang untuk hadir dalam Persekutuan ini.
-
Periode Masa Jabatan Majelis Jemaat Tahun Pelayanan 2010
Sesuai dengan hasil persidangan Majelis Jemaat bulan Januari 2010, telah diputuskan calon-calon Majelis Jemaat periode 2010-2012, sbb:
1) Bpk. Suparto,
2) Ibu Ida Budiman,
3) Bpk. Jootje Tumbelaka,
4) Ibu Inge Tjandra,
5) Bpk. Kurniadi Tandjung,
6) Ibu LusianaSedangkan nama-nama di bawah ini akan memasuki masa periode kedua, sbb:
1) Dkn. Liem Tohjaya,
2) Dkn. Parinawati (Vina),
3. Dkn. Priskilla Juli L.Bagi Bapak/Ibu/Saudara/i yang memiliki keberatan yang berdasarkan Alkitab atau tata gereja GKI dapat mengajukan keberatan ke Majelis Jemaat selambat-lambatnya tanggal 7 Februari 2010. Apabila tidak ada keberatan yang sah, peneguhan anggota majelis baru akan dilaksanakan pada tanggal 28 Maret 2010.
-
Persekutuan Usia Indah
Persekutuan Usia Indah yang akan datang dilaksanakan pada:
Hari/Tanggal: Kamis, 4 Februari 2010
Waktu: Pukul 16.00 WIB
Tempat: GKI Harapan Indah
Pemimpin Firman: Ev. Krisna K. Yuga
MC/Singer: Ibu Elhak Marulitua/Ibu Sukadarini
Pemusik: Ibu Lusiana
Kolekte/Penyambut: Ibu Cecilia/Ibu Budiman, Ibu Lie Hok NioBagi Jemaat yang berusia 55 tahun ke atas, diundang untuk hadir. Latihan paduan suara pukul 15.00 WIB.
-
Atestasi Masuk
Majelis Jemaat GKI Harapan Indah menerima atestasi masuk atas diri:- Bpk. Trisuko Pudji Susanto, dari GKJ Pekalongan
- Ibu Desia Kristine Herawati, dari GKJ Pekalongan
Harapan Indah 2 Cluster Harmoni Blok HZ 25 No. 19 - Ibu Suyanti, dari GKKB Pemangkat Kalbar,
Sentra Bisnis Harapan Indah Blok SS 1 No. 2 - Bpk. Ivan Mampe Sotaronggal, dari HKBP Tebet Barat, Jakarta
Harapan Indah Blok HA No. 3 - Bpk. Hermawan, dari GKJ Harjosari
Ibu Edri Listyarini, dari GKJW Darmo,
Harapan Indah 2 Cluster Harmoni Blok HZ 30 No. 17. - Bpk. Randy Gunawan, dari GKJ Samanhudi,
Ibu Tjiam Eeng, dari GKI Samanhudi,
Harapan Indah 2 Blok HO 2 No. 27. - Bpk. James Wilson Hasoloan Manik, dari GKI Kayu Putih,
Ibu Giana Sinukaban, dari GKI Kayu Putih,
Jl. Cempaka Indah V Blok OB No. 25 Harapan Indah. - Sdr. Yohanes Catur Raharjo, dari GKI Peterongan Semarang,
Harapan Indah 2 Cluster Harmoni Blok HZ 27 No. 12. - Bpk. Agus Widartono, dari GKJW Mojokerto,
Ibu Ariyanti Suryadi, dari GKJW Mojokerto,
Taman Harapan Indah Baru Blok B-1/57. - Bpk. E. Rinaldo H. Pangaribuan, dari HKBP Rawamangun,
Ibu Rumiris Riama M. Silitonga, dari HKBP Rawamangun,
Jl. Raya Harapan Indah RT/RW 06/09 No. 16 Tanah Apit, Medan Satria. - Ibu Yuli, dari GKI Kelapa Cengkir,
Jl. Belimbing Blok SA No. 3 Harapan Indah.
Kami mengucapkan selamat datang dalam keanggotaan Jemaat GKI Harapan Indah.
-
Persidangan Majelis Jemaat
Persidangan Majelis Jemaat yang akan datang akan dilaksanakan pada hari Minggu, 7 Februari 2010, pukul 10.30 WIB. Mohon perhatian seluruh anggota Majelis Jemaat. Bagi anggota jemaat yang ingin memberikan masukan atau usulan kepada Majelis Jemaat, dapat menyampaikannya secara tertulis dengan disertai nama lengkap, alamat, serta nomor induk keanggotaan GKI Harapan Indah. Surat yang tidak dilengkapi identitas ini tidak dapat dibahas dan ditindaklanjuti dalam PMJ. -
Aksi Donor Darah
Majelis Jemaat Bidang Kesaksian dan Pelayanan bekerja sama dengan PMI Bekasi akan menyelenggarakan aksi donor darah pada tanggal 21 Februari 2010. Mohon jemaat untuk dapat mempersiapkan diri dan mengambil bagian dalam kegiatan ini. -
Aktifis Gereja
Bagi jemaat yang memiliki kerinduan dalam melayani sebagai petugas Slide/Sound System/Penyambut di Kebaktian Umum, dapat menghubungi Tata Usaha Gereja.
Tinggalkan Balasan