-
Pelayan Firman
Pada hari ini yang melayani di gereja kita dalam kebaktian Umum I, II, dan III adalah Pdt. Nur Wahyuni K. dari GKI Perniagaan – Jakarta. Majelis Jemaat mengucapkan terima kasih atas pelayanannya, Tuhan Yesus memberkati.
Pdt. Harianto Suryadi, M. Th. melayani di GKI Bungur – Jakarta. Mohon dukungan doa. -
Kebaktian Padang Hari Kenaikan Tuhan Yesus
Dalam rangka memperingati Hari Kenaikan Tuhan Yesus ke Sorga, dan sekaligus mempererat kebersamaan antar Jemaat beserta keluarga, maka Majelis Jemaat mengajak seluruh Jemaat untuk ikut serta dalam Kebaktian Padang yang akan dilaksanakan pada:
Hari/Tanggal: Kamis, 17 Mei 2012 (Libur Nasional)
Tempat: TAMAN BUDAYA SENTUL
Berangkat: Pukul 06.30 WIB dari GKI Harapan Indah
Biaya Peserta: Rp 75.000,-
Dewasa/anak-anak (termasuk makan siang)Ibadah di gereja dialihkan ke Kebaktian Padang ini. Bagi yang membawa kendaraan sendiri harap memberitahukan kepada petugas pendaftaran dan untuk jemaat yang ingin ikut dapat mendaftarkan diri di counter sesudah ibadah mulai minggu ini. Bagi yang membawa kendaraan sendiri, biaya yang harus dibayar oleh peserta tetap sama.
-
Pelawatan BPMK Priangan
• BPMK Priangan akan mengadakan pelawatan ke GKI Gloria Bajem Filadelfia – Jakarta pada hari Rabu, 25 April 2012. Pdt. Harianto Suryadi, M. Th. dan Dkn. Jootje Tumbelaka perwakilan dari GKI Harapan Indah.
• BPMK Priangan akan mengadakan pelawatan ke GKI Anugerah Bajem Terang Hidup pada hari Minggu, 6 Mei 2012. Pnt. Vivien Limengka dan Pnt. Bambang Priyono perwakilan dari GKI Harapan Indah.
Mohon dukungan doa dari seluruh jemaat. -
Kebaktian Peneguhan Pendeta dan Emeritasi
• Badan Pekerja Majelis Sinode Gereja Kristen Indonesia akan meneguhkan Pdt. Nugraheni Iswara Adi, S. Si. Teol. ke dalam jabatan Pendeta Gereja Kristen Indonesia dengan basis pelayanan di Jemaat GKI Buaran – Jakarta pada:
Hari/Tanggal: Senin, 7 Mei 2012
Waktu: Pukul 17.00 WIB – selesai
Tempat: GRHA Univ. Dharma Persada JakartaUtusan dari GKI Harapan Indah, akan diwakili oleh Dkn. Lusiana dan Dkn. P. Juli
• Badan Pekerja Majelis Sinode Gereja Kristen Indonesia akan mengadakan Kebaktian Emeritasi Pdt. Dr. Semuel O. Purwadisastra yang berbasis pelayanan di Jemaat GKI Wahid Hasyim – Jakarta pada:
Hari/Tanggal: Selasa / 8 Mei 2012
Waktu: Pukul 18.00 WIB – selesai
Tempat: GKI Wahid Hasyim – JakartaUtusan dari GKI Harapan Indah, akan diwakili oleh Dkn. Inge dan Dkn. Vina.
Mohon dukungan doa segenap jemaat GKI Harapan Indah. -
Persekutuan Wilayah Gabungan
Dalam rangka mempererat kebersamaan antar wilayah di Persekutuan Wilayah, maka akan dilaksanakan Persekutuan Wilayah Gabungan pada:
Hari/Tanggal: Jumat, 27 April 2012
Waktu: Pukul 19.30 WIB
Tema: Belajar dari Kitab Amsal: “MEMPEROLEH HIKMAT”
Acara: Diskusi KelompokSeluruh jemaat diundang untuk menghadiri acara Persekutuan Wilayah Gabungan ini.
-
Atestasi Masuk
Majelis Jemaat GKI Harapan Indah menerima atestasi masuk atas diri:
1. Ibu Maharani, dari GKI Blimbing – Malang, alamat: Taman Harapan Baru blok S5/8 Rt. 06/027 Bekasi
2. Bpk. Novi Eko Priyantoro, dari GKI Cileduk Raya – Jakarta, alamat: Cluster Harmoni Blok HZ 27 no. 20 Harapan Indah 2 – Bekasi
3. Kel. Bpk. Ramses P./Ibu Chandra E. N., dari HKBP Bintara, alamat: Cluster Harmoni Blok HZ 33 no. 3 Harapan Indah 2 – Bekasi
4. Bpk. Sudjito, dari GKJW Bongsorejo, alamat: Villa Mutiara Gading blok C3/43 Rt. 002/014 Setia Asih Tarumajaya – Bekasi
5. Sdri. Sustinawati Endeng, dari GKI Agape – Kelapa Gading, alamat: Pulo Gebang Permai H10 no. 22 Jakarta Timur
6. Kel. Bpk. Tri Mulyono/Ibu Aknis Ramada, dari GKI Blimbing – Bromo, alamat: Taman Harapan Baru Jl. Edelweis II Blok S5/8 Bekasi
7. Ibu Vera Purnama Sihite, dari GPIB Tiberias – Sidoarjo, alamat: Harapan Indah blok IA no. 12A Bekasi
8. Kel. Bpk. Yohanes WSS/Ibu Lesly C., dari POUK Lahai Roi – Manado, alamat: Harapan Indah blok LD no. 2Segenap Majelis dan Jemaat GKI Harapan Indah mengucapkan Selamat datang dan selamat bergabung di GKI Harapan Indah – Bekasi. Tuhan memberkati.
-
Evaluasi dan Pembubaran Panitia Paskah 2012
Panitia Paskah 2012 akan mengadakan Evaluasi dan Pembubaran Panita Paskah 2012 pada:
Hari/Tanggal: Rabu, 25 April 2012
Waktu: Pukul 18.00 WIB
Tempat: Ruang RapatMohon kehadiran seluruh Panitia Paskah 2012. Tuhan memberkati.
-
Komisi Musik
Komisi Musik akan mengadakan pertemuan Pemusik dan Prokantor yang akan dilaksanakan pada:
Hari/Tanggal: Minggu, 22 April 2012
Waktu: Pukul 11.00 WIB (setelah KU 2)
Tempat: Ruang Kebaktian UmumKarena pentingnya pertemuan ini, kami mengharapkan kehadiran seluruh pemusik dan prokantor yang telah bertugas maupun yang telah mengambil komitmen pada saat KKR untuk hadir tepat pada waktunya. Tuhan memberkati.
-
Persekutuan Usia Indah
Persekutuan Usia Indah akan dilaksanakan pada:
Hari/Tanggal: Kamis, 3 Mei 2012, pukul 16.00 WIB
Pembicara: Ev. Noris RiwuRohi, M. Div.
MC/Song L.: Ibu Ida Budiman/Pnt. Mien Lekahena
Kolekte/Penyambut: Bpk. Ginting/Ibu Purwi Astuti & Ibu Lie HwaKami mengundang seluruh jemaat yang telah berusia 50 tahun ke atas untuk hadir. Sebelum persekutuan akan ada latihan paduan suara. Mohon perhatian untuk anggota Paduan Suara Usia Indah.
-
Komisi Dewasa Kairos
Komisi Dewasa Kairos, kembali akan mengadakan Seminar pada:
Hari/Tanggal: Sabtu, 28 April 2012
Waktu: Pukul 09.00 WIB – 15.00 WIB
Tempat: GKI Harapan Indah
Tema: ETOS KERJA KRISTIANI
Pembicara: Bpk. Jansen H. Sinamo
Kontribusi: Rp 15.000,- per orang
Pendaftaran: Di Counter depan Gereja setelah KU I, KU II, dan KU IIIKami mengundang Bapak/Ibu/Sdr/Sdri. Untuk dapat mengikuti Seminar yang penting ini.
-
Majalah Talenta
Majalah Talenta adalah sarana pembinaan dan komunikasi bagi seluruh Jemaat GKI Harapan Indah. Kami mengundang partisipasi seluruh Jemaat untuk edisi berikutnya baik dalam penulisan artikel, rubrik konsultasi & konseling, dan lain-lain dengan tema Pendidikan Ideal dan Problematikanya. Majalah Talenta juga membuka kesempatan bagi Jemaat yang terbeban dan memiliki kompetensi dalam bidang jurnalistik atau desain grafis untuk ikut ambil bagian dalam tim redaksi. Jemaat yang rindu dalam pelayanan ini dapat menghubungi Dkn. Rudy Tair/TU gereja.Bagi jemaat yang belum mendapatkan Majalah Talenta dapat mengambilnya di meja penyambutan. Diharapkan satu keluarga mengambil satu majalah.
-
Perpustakaan
Perpustakaan gereja telah menambah koleksi buku anak-anak berjudul “Power Bible Comic”, mulai dari jilid 1 s/d 9, yang menggambarkan kisah penciptaan (Kejadian) sampai dengan peristiwa penyaliban Tuhan Yesus (Injil) yang disajikan dalam bentuk komik yang sangat menarik untuk anak-anak.Buku-buku ini bisa dibaca di perpustakaan dan belum bisa dipinjam untuk dibaca di rumah.
-
Pelayanan Kesehatan
Pelayanan kesehatan pada hari ini, Minggu 22 April 2012 dilayani oleh dr. Erna dengan bagian obat-obatan Ibu Indrawati dan pendaftaran Ibu Susi Herawati. Bagi jemaat yang ingin memeriksakan kesehatannya dapat langsung ke ruang kesehatan setelah ibadah selesai. -
Lowongan Pekerjaan
PT DIASTIKA BIOTEKINDO, perusahaan distributor peralatan laboratorium dan product logistic membutuhkan: Teknisi dan Sales Representative For (Jabodetabek).
Kualifikasi untuk Teknisi:
• Pria, Maksimal 25 tahun
• Pendidikan minimal D3 Elektro Murni/ATEM
• Memiliki dasar Elektronika dan mengerti Trouble Shooting
• Mengerti computer baik Hardware maupun Software
• Mengerti bahasa Inggris, terutama Inggris teknik
• Bisa bekerja sama dalam team
• Mampu bekerja di bawah tekanan
• Berdedikasi dan memiliki inisiatif yang tinggi
• Mau mengembangkan diri dalam hal Product KnowledgeKualifikasi untuk Sales Representative For (Jabodetabek):
• Pria/Wanita, Maksimal 27 tahun
• Pendidikan minimal D3 Kimia, Biologi, Kesehatan
• Domisili wilayah Jabodetabek
• Mempunyai pengalaman sebagai Sales di bidang yang sama minimal 1 tahun
• Mampu berbahasa Inggris aktif dan pasif
• Mempunyai SIM C/A, kendaraan sendiri lebih diutamakanKirimkan lamaran lengkap berikut CV, fotocopy KTP, Ijazah, surat referensi dari perusahaan sebelumnya dan 1 lembar pasfoto terbaru ukuran 4×6 (berwarna) ke alamat PT Diastika Biotekindo, Rukan Sentra Pemuda Kav. 30-31 Jl. Pemuda 61 – Jakarta Timur 13220 atau Email: nina@diastika.co.id
PT KALBE FARMA CIKARANG, membutuhkan Staff Administrasi dengan kualifikasi:
• Wanita (Katolik/Protestan),
• Usia Maks. 29 thn.
• Pendidikan Min. D3 segala jurusan
• Berpengalaman di bidangnya min. 1 tahun
• Menguasai Microsoft Office (Word, Excel, Power point)
• Kemampuan berkomukasi yang baik, Mampu bekerja sendiri maupun secara tim.Kirimkan lamaran lengkap berikut CV, Transkrip nilai, pasphoto terakhir ke alamat PT Bekal Karya Abadi, Jl. Giring-giring V7 Kelapa Gading – Jakarta Utara 14240 atau Email: pt.bka_andre@yahoo.com
Tinggalkan Balasan