-
Berita Duka Cita
Majelis Jemaat GKI Harapan Indah turut berdukacita atas berpulangnya ke pangkuan Bapa di surga Ibu Lili Sumarlina (istri dari Bpk. Rahmat/mama Ibu Retha) pada hari Minggu, 13 Juli 2014 dalam usia 70 tahun. Jenazah dikremasikan pada hari Rabu, 16 Juli 2014 di Krematorium Oasis – Tangerang. Tuhan Yesus senantiasa memberikan kekuatan dan penghiburan kepada segenap anggota keluarga yang ditinggalkan.
-
Aktivis Gereja
Untuk mendukung kegiatan ibadah seiring dengan pertumbuhan gereja saat ini, masih dibutuhkan jemaat yang ingin melayani dibidang sound system, slide, prokantor, pemusik, lektor, penyambut dan tim perparkiran. Bagi jemaat yang rindu melayani di bidang tersebut, dapat menghubungi TU Gereja.
-
Gebyar Talenta GKI Camar
Panitia Gebyar Talenta GKI Camar mengadakan sebuah acara Malam Penggalangan Dana yang bertajuk “Gebyar Talenta” yang akan diselenggarakan pada:
Hari/Tanggal: Sabtu, 9 Agustus 2014
Waktu: Pukul 17.00 WIB – 20.00 WIB
Tempat: Gedung Rhema, Jl. Raya K. H. Noer Alie (d/h Jl. Raya kali malang), Komp. Duta Permai Bekasi
Tema Acara: HARMONIAdapun acara Gebyar Talenta ini diadakan dengan tujuan untuk pendanaan pembelian dan renovasi Rumah Pendukung Pelayanan GKI Camar, Bekasi.
Selain itu, panitia juga menyediakan lembar donasi bagi jemaat yang terpanggil untuk memberikan bantuan berupa sumbangan dana dengan no. rekening BCA 6300.148.440 a.n Dian Ariella Fedora. Untuk informasi lebih lanjut mengenai acara serta pembelian tiket dan lembar donasi, saudara dapat mengunjungi stand yang ada di depan pada:
Hari/Tanggal: Minggu, 20 Juli 2014
Waktu: Pukul 08.00 – 12.00 WIBAtau dapat menghubungi Sdri. Dian Ariella Fedora (083857145815).
-
Persekutuan Wilayah
Persekutuan Wilayah bulan Juni 2014 dengan tema : “Growing Together” Pelajaran 6: Rancangan Allah Bagi Para Orang Tua dan Anak (Efesus 6:1-4) yang akan dilaksanakan pada hari Jumat, 25 Juli 2014, pukul 19.30 WIB di satu wilayah berikut:
– Wilayah Filadelfia (Harmoni, Ifolia, Aralia & Villa Mutiara Gading) di rumah Kel. Bpk. Rowland Silalahi/Ibu Herlina Sezilia Pakpahan, Heliconia Blok HP 6 No. 21 Harapan Indah 2. Dilayani oleh Ev. Lantina Sentosa, M. Th. dengan Majelis Pendamping Dkn. Rudy Tair, Dkn. Andreas.Seluruh jemaat yang rumahnya dekat dengan salah satu wilayah tersebut diundang untuk hadir.
-
Pelayanan Keluar
Pdt. Kasdi Kho, M. Div. hari ini melayani di GKI Gading Serpong – Tangerang mohon dukungan doa seluruh jemaat.
-
Renovasi Ruko
Pembangunan & renovasi ruko Bapos Symphony, pengecoran lantai 2 sudah selesai dan sudah mulai pengerjaan dinding dan kolom-kolom lantai 2.
Kami mengundang partisipasi jemaat dan simpatisan melalui pengumpulan persembahan kantong biru maupun amplop persembahan khusus. Total kebutuhan dana adalah Rp 732 juta, dan laporan penerimaan sampai dengan minggu lalu dapat dilihat di papan pengumuman. -
Bapos Cakung
Sesuai kesepakatan antara Majelis Jemaat GKI Harapan Indah dengan Majelis Jemaat GKI Kayu Putih pada tanggal 14 Juni 2014 yang lalu, pada akhir bulan Agustus 2014 akan diadakan Persekutuan Gabungan antara PW Efesus – GKI Harapan Indah dengan PW Kesabaran – GKI Kayu Putih untuk menyampaikan rencana pembukaan Pos Cakung dan untuk mendapatkan masukan dari anggota jemaat/simpatisan. Informasi lebih detail akan disampaikan dalam warta jemaat selanjutnya. Mohon dukungan doa seluruh jemaat.
-
Jadwal Klinik Kesehatan
Hari/Tanggal Minggu, 20 Juli 2014 Minggu, 27 Juli 2014 Dokter dr. Erna (Libur Lebaran) Obat-obatan Ibu Indrawati (Libur Lebaran) Pendaftaran Ibu Siane (Libur Lebaran) -
Komisi Anak
Tabungan untuk Bapos Symphony yang sudah dibagikan mulai Bulan Mei yang lalu, mohon dikumpulkan ke GSM kelas masing-masing paling lambat hari ini Minggu, 20 Juli 2014Tabungan untuk Bapos Symphony yang sudah dibagikan mulai Bulan Mei yang lalu, mohon dikumpulkan ke GSM kelas masing-masing paling lambat hari ini Minggu, 20 Juli 2014.
-
Komisi Pemuda
Komisi Pemuda mengadakan kampanye “Paperless” sebagai kegiatan To be Continue Project. Bapak/Ibu yang ingin berpartisipasi, silakan mengumpulkan kertas atau kardus bekas. Kertas atau kardus yang dikumpulkan bisa ditukarkan dengan tanaman kaktus (5 kg) dan boneka poti (12 kg).
-
Komisi Musik
Dalam rangka meningkatkan kualitas pelayanan musik di Kebaktian Umum, Komisi Musik mengundang kehadiran seluruh Prokantor, Pemusik dan Majelis Jemaat dalam acara Pembinaan yang akan dilaksanakan pada:
Hari/Tanggal: Minggu, 20 Juli 2014
Waktu: Pukul 11.00 WIB (setelah KU 2)
Tempat: Ruang Ibadah UmumMohon kehadirannya tepat waktu dan membawa buku nyanyian KJ, PKJ dan NKB. Terima kasih.
-
Komisi Dewasa Kairos
Komisi Dewasa Muda GKI Klasis Priangan akan mengadakan Seminar bagi Profesional dan Pelaku Bisnis pada:
Hari/Tanggal: Sabtu, 16 Agustus 2014
Tempat: GKI Pinangsia, Jl. Pinangsia I no. 18 Jakarta
Waktu: Pukul 18.30 WIB – 20.00 WIB
Tema: Bisnis Hitam Putih
Bagi jemaat yang ingin mendaftar dapat menghubungi Bpk. Hesra (08159232267).
Tinggalkan Balasan