-
Persembahan Janji Iman
Jemaat yang telah memberikan komitmen Janji Iman dapat menyampaikan persembahannya secara tunai atau transfer ke rekening pembangunan;
BCA 521 034 7722
Dengan mencantumkan berita “Janji Iman a.n. …………………… bulan ……………….. tahun ……….” dan dimasukkan ke dalam amplop khusus Janji Iman, selanjutnya dimasukkan ke dalam kotak persembahan.
Amplop Janji Iman akan distempel sebagai bukti penerimaan oleh Majelis Jemaat dan selanjutnya dapat diambil kembali di rak kartu persembahan.
Majelis Jemaat mengucapkan terima kasih kepada Bapak/Ibu yang telah memberikan komitmen ini. Tuhan Yesus memberkati.
-
Persidangan Majelis Jemaat
Persidangan Majelis Jemaat bulan Juni tahun 2023 akan diselenggarakan pada hari Minggu, 18 Juni 2023, pukul 12.00 WIB. Mohon perhatian seluruh Majelis Jemaat dan dukungan doa dari seluruh Jemaat.
-
Persidangan Ke-54 Majelis Klasis GKI Klasis Priangan
Persidangan ke-54 Majelis Klasis GKI Klasis Priangan yang diselenggarakan secara online, pada hari Rabu-Kamis, tanggal 28-29 Juni 2023. Adapun nama-nama yang akan mengikuti persidangan tersebut utusan dari GKI Harapan Indah adalah sebagai berikut:
Sebagai Utusan:
1. Dkn. Octavianus Parulian Simorangkir
2. Pnt. David Ganda Gafirat Rustanto
3. Pnt. Eddy Yusup
4. Dkn. Malkie Jorrie Roeitang
5. Dkn. Haspiyanti SiadiUndangan / BPMK:
1. Pdt. Harianto Suryadi
2. Pdt. Hendy Suwandi
3. Dkn. Endeng Tusilawati
4. Pnt. Fanky Christian
5. Ev. Jonathan Dwiputra
6. Ev. Epafroditus Cahya Tantama
7. Ev. Lantina SentosaMohon dukungan doa dari jemaat.
-
Berita Duka Cita
Majelis Jemaat turut berdukacita atas meninggalnya:
1. Ibu Meirina Wijaya Br. Munthe (Istri dari Bapak Aditiawarman Simanjorang dan Ibunda dari Christina Aurelia S., Anastasya Caroline S., Cornelius Geraldo S.) pada hari Selasa, 13 Juni 2023, dalam usia 50 tahun. Dimakamkan pada hari Kamis, 15 Juni 2023 di TPU Mangun Jaya, Tambun, Bekasi.
2. Bp. Evertus R P Simanjuntak (Adik Ipar dari Ibu Ria Rita Bulan Purnama) pada hari Selasa, 13 Juni 2023, dalam usia 73 tahun. Dimakamkan pada hari Jumat, 16 Juni 2023 di Pematang Siantar, Sumatra Utara.
3. Ibu Meiliana Oethe Pangemanan (Ibunda dari Bp. Ruben Ebenezer Sulaiman) pada hari Rabu, 14 Juni 2023, dalam usia 69 tahun. Dikremasi pada hari Jumat, 16 Juni 2023 di Krematorium Nirwana, Jakarta.
Tuhan memberi kekuatan dan penghiburan bagi segenap keluarga yang ditinggalkan.
-
Perjamuan Kudus
Majelis Jemaat akan menyelenggarakan Perjamuan Kudus pada:
Hari/Tanggal: Minggu 2 Juli 2023
Waktu:
KU I: Pukul 08.00 WIB,
KU II: Pukul 10.30 WIB,
KU III: Pukul 17.00 WIB
Tema: Kebenaran Terkadang Menggelisahkan
Pelayan Firman: Pdt Hendy SuwandiJemaat yang tidak dapat mengikuti perjamuan di gereja, dapat mengikuti dari rumah di Kebaktian Umum pukul 10.30 WIB (KU II).
-
Sakramen Baptis Kudus Anak
Majelis Jemaat GKI Harapan Indah pada hari Minggu, 9 Juli 2023 di Kebaktian Umum 2 akan melaksanakan Sakramen Baptis Kudus Anak. Adapun nama-nama yang akan menerima baptisan sebagai berikut:
1. Nicholas Jeremia Zatra Simamora, Orang Tua: Gladson Simamora Margaretta dan Anneke Tantri Dewi.
2. Brielle Felicia Simamora, Orang Tua: Gladson Simamora Margaretta dan Anneke Tantri Dewi.
3. Michelle Grazinia Simamora, Orang Tua: Gladson Simamora Margaretta dan Anneke Tantri Dewi.
4. Chavelle Orly Arcelia, Orang Tua: Herry Suwandi dan Elsye Sandra.
5. Syaquitta Yuan Kanaya, Orang Tua: Herry Suwandi dan Elsye Sandra.
6. Grethania Abigail Setiawan, Orang Tua: Andreas dan Jessica Claudia Samuel.
7. Garneta Zefanya Setiawan, Orang Tua: Andreas dan Jessica Claudia Samuel.
8. Ermanto Tirta, Orang Tua: Franklin dan Timesta Manalu.
9. Frencisko Tirta, Orang Tua: Franklin dan Timesta Manalu.
10. Gallio Tirta, Orang Tua: Franklin dan Timesta Manalu.
11. Dorothea Triona Manurung, Orang Tua: Rusli Marudut Tua Manurung dan Octora Barbara Theresia Pangaribuan.
12. Frans D Paris, Orang Tua: Daniel Elsa dan Irma Suryani Lumbantoruan.
13. Gio Marshal Immanuel, Orang Tua: Marthen Leonardo dan Denis Filya Siburian.
14. Jonathan Axel Kristanto, Orang Tua: Ferry Kristanto dan Avissa Yunita.
15. Keifano Urvilla Ryoji Yordan, Orang Tua: Michael Yordan dan Kartika Meilani.
16. Theresia Valentina Tiurnauli Sirait, Orang Tua: Timothy Sankyu Chris Sirait dan Diella Rodrina Silitonga.
17. Zionathan Xavier Wibowo, Orang Tua: Hari Wibowo dan Dewi Mentari Laurentia. -
Kebaktian Peneguhan dan Pemberkatan Nikah
1. Sdr. Royke dan Sdri. Helena Claudia (Pewarta Ketiga)
Majelis Jemaat akan melaksanakan Kebaktian Peneguhan dan Pemberkatan Nikah bagi pasangan Sdr. Royke (Anggota Gereja Mawar Sharon) Putra dari Alm Bp. Lie Jin Sian dan Ibu Farida dengan Sdri. Helena Claudia (Anggota GKI Harapan Indah) Putri dari Bp. Suhartono dan Ibu Linawati, Pada hari Sabtu, 1 Juli 2023 pukul 10.00 WIB, dilayani oleh Pdt. Harianto Suryadi.
Apabila ada di antara anggota jemaat GKI Harapan Indah yang belum dapat memberikan dukungan karena alasan yang berdasarkan Alkitab dan Tata Gereja GKI dapat disampaikan kepada Majelis Jemaat selambat-lambatnya sampai dengan hari Minggu, 18 Juni 2023.
2. Sdr. Yulius Somali dan Sdri. Ernest Laurent (Pewarta Kedua)
Majelis Jemaat akan melaksanakan Kebak-tian Peneguhan dan Pemberkatan Nikah titipan dari Jemaat GKI Pamitran Cirebon, bagi pasangan Sdr. Yulius Somali (Anggota GKI Pamitran Cirebon) Putra dari Bp. Lie Rudi dan Ibu Indraningsih Sanawi dengan Sdri. Ernest Laurent (GKJ Pos PI Cikarang) Putri dari Bp. Fung Phin dan Ibu Lie Suan Pada hari Sabtu, 8 Juli 2023 pukul 13.00 WIB, dilayani oleh Pdt. Hendy Suwandi
Apabila ada di antara anggota jemaat GKI Harapan Indah yang belum dapat memberikan dukungan karena alasan yang berdasarkan Alkitab dan Tata Gereja GKI dapat disampaikan kepada Majelis Jemaat selambat-lambatnya sampai dengan hari Minggu, 25 Juni 2023.
-
Persekutuan Doa Kamis Malam Online
Hari/Tanggal/Waktu: Kamis, 22 Juni 2023 Pukul 19.00 WIB
Pelayan Firman: Sdri. Novi Angelina Harin
Tema Bacaan: –
Petugas: PW. Filipi -
Persekutuan Wilayah
Persekutuan Wilayah bulan Juli 2023 dengan Tema Bersukacita Dalam Tuhan, akan dilaksanakan hari Jumat pukul 19.30 WIB di masing-masing Wilayah sebagai berikut:
Jumat, 7 Juli 2023: Wilayah Galatia (HI Blok R, S, T, U, V, W, X, Y), Alamat: Kel. Bp. Paul Sondakh
HI, Jl. Delima VI Blok WL No. 2, Pelayan Firman: Pnt. Manaur Simatupang, Majelis Jemaat Pendamping: Pnt. David R., Pnt. Setyo W.Jumat, 7 Juli 2023: Wilayah Efesus (T. Modern, P. Gebang, M. Metropolitan, Uj. Menteng), Alamat: Kel. Bp. Hesra Simanjuntak, Taman Modern, Jl. Flamboyan 3, F3 no. 31, Pelayan Firman: Pnt. Irwan Yenatan, Majelis Jemaat Pendamping: Pnt. Irwan Y, Dkn.Hudiyekti.
Jumat, 7 Juli 2023: Wilayah Betlehem (Duta Bumi, Kali Abang, Pejuang Pratama, Pondok Sani), Alamat: Kel. Bp. Jule M Sihombing, Duta Bumi 3, Blok 3C No. 11, Pelayan Firman: Pnt. Vivien Limengka, Majelis Jemaat Pendamping: Dkn. Suwanda.
Jumat, 14 Juli 2023: Wilayah Antiokhia (HI Blok A,C,H,I,K,L,M,N), Alamat: Kel. Bp. Jaya Ginting, HI, Jl. Kemuning Indah II, Blok IC No. 7, Pelayan Firman: Dkn. Johanes Santoso, Majelis Jemaat Pendamping: Dkn. Benhard, Pnt. Eddy Y.
Jumat, 14 Juli 2023: Wilayah Betania (Pejuang, PHB, THB), Alamat: Kel. Bp. Yulius Sutiyanto, Jl. Taman Sakura 1, THB, Blok U14 No. 58, Pelayan Firman: Pnt. Setyo Warsono, Majelis Jemaat Pendamping: Dkn. Tamara P, Dkn. Lydia Dkn. Hugeng S., Dkn. Setyo W.
Jumat, Juli 2023: Wilayah Tesalonika (Taman Sari, Taman Cemara, Taman Puspa, Heliconia, Asera, Alindra), Alamat: Kel. Bp Kartiko, Asera Nishi, Blok AN 7 no 10, Pelayan Firman: Pnt. Fanky Christian, Majelis Jemaat Pendamping: Pnt. Budi P., Dkn. Tamara P., Pnt. Rudy T., Dkn. Johanes S., Dkn. Haniatu L.
Jumat, 21 Juli 2023: Wilayah Galilea (B,D,E,F,G,O,P,Q, Tanah Apit, Asia Tropis), Alamat: Kel. Bp. Rusli Surya, Harapan Indah Regency, Jl. Bougenvile III, Blok BB No 25, Pelayan Firman: Bp. Dwi Riyatno, Majelis Jemaat Pendamping: Pnt. Lusiana, Pnt. Bambang.
Jumat, 21 Juli 2023: Wilayah Filipi (GHP, Bulevard Hijau), Alamat: Kel. Bp. Reynold Hutauruk, Griya Harapan Permai, Blok D2 No. 9, Pelayan Firman: Pnt. Manaur Simatupang, Majelis Jemaat Pendamping: Pnt. Manaur, Pnt. Mien L., Pnt. Vivien L.
Jumat, 21 Juli 2023: Wilayah Korintus (PUP, Candrabaga, Puri Harapan), Alamat: Kel. Bp. Dwi Takarijanto, Permata Hijau Permai, Jl. Kali Maya I, Blok F8 No. 10, Pelayan Firman: Dkn. Octavianus Parulian, Majelis Jemaat Pendamping: Dkn. Octavianus, Dkn. Rendy W.
Jumat, 21 Juli 2023: Wilayah Filadelfia (Harmoni, Ifolia, Aralia, Harapan Mulya, Vila Mutiara Gading, Mutiara Gading City, Segara City, Citra Swarna), Alamat: Kel. Bp. Hendy Prasetio, Cluster Aralia
Blok HY 31 No. 79, Pelayan Firman: Dkn. Tamara Pasaribu, Majelis Jemaat Pendamping: Dkn. Malkie R., Pnt. Istiadi, Pnt. Fanky C., Dkn. Viktoria, Dkn. Yusuf R., Dkn. Nugro K. -
Atestasi Masuk
Majelis Jemaat membuka Penerimaan Atestasi Masuk periode Juli 2023, dengan jadwal sebagai berikut:
Pendaftaran sampai dengan Jumat, 18 Juni 2023.
Percakapan Gerejawi on site: Sabtu, 24 Juni 2023, Pukul 10.00 WIB.
Pelaksanaan Kebaktian Penerimaan: Minggu, 16 Juli 2023.Bagi Bapak/Ibu/Saudara/Saudari yang ingin menjadi anggota GKI Harapan Indah, dapat mendaftarkan diri ke Kantor Tata Usaha Gereja, dengan membawa surat atestasi keluar dari gereja asal dan melengkapi persyaratan-persyaratan.
Apabila tidak dapat mengikuti percakapan gerejawi dan juga melengkapi persyaratan yang diminta, maka penerimaan atestasi masuk belum dapat diproses lebih lanjut.
-
Cuti Hamba Tuhan
Ev. Lantina Sentosa mengambil cuti periode dari 26 Juni 2023 sampai dengan 30 Juni 2023.
-
Pelayanan Kasih Kesehatan
Hari/Tanggal: Minggu, 18 Juni 2023
Dokter: dr. Erma Wijayanti
Apoteker: Sdr. Aldhi Anarta
Pendaftaran: Ibu SiannahHari/Tanggal: Minggu, 25 Juni 2023
Dokter: dr. Vina
Apoteker: Ibu Dwi Jarwati
Pendaftaran: Bp. Yupri Elaus -
Sosialisasi Sticker Gerbang RW 019
Sehubungan dengan sosialisasi pemakaian sticker masuk warga, pada gerbang RW 019, maka bagi jemaat yang ingin mempunyai sticker tersebut dapat membeli/memesan di Tata Usaha Gereja. Dengan Biaya Sticker Rp 5.000 untuk di tempelkan di kendaraan (mobil/motor). Pembelian sticker hanya sekali saja. jika ingin melewati gerbang, tetapi bila kendaraan tidak mempunyai sticker maka warga harus menitipkan identitas (KTP/SIM) di gerbang RW 019.
-
Jadwal Kelas Katekisasi
Sesi ke-19
Hari/Tanggal/Waktu: Jumat, 23 Juni 2023 Pukul 17.00 WIB, dan Sabtu, 24 Juni 2023 Pukul 16.30 WIB dan 18.00 WIB.
Tempat: Ruang Aula 1 SM (Lantai.2)
Pengajar: Pdt. Hendy Suwandi
Tema: Doktrin tentang Gereja / Ekklesiologi (4)
Sub Tema: Sakramen Baptisan Kudus, Baptisan Anak, Sidi
AMJ: Pnt. Vivien Limengka (17.00), Pnt. Tio Victoria, Pnt. Mien Lekahena (16.30), Pnt. Setyo Warsono, Pnt. Eddy Yusup (18.00).Sesi ke-20
Hari/Tanggal/Waktu: Jumat, 30 Juni 2023 Pukul 17.00 WIB, dan Sabtu, 1 Juli 2023 Pukul 16.30 WIB dan 18.00 WIB
Tempat: Ruang Aula 1 SM (Lantai.2)
Pengajar: Pdt. Hendy Suwandi
Tema: Doktrin tentang Gereja / Ekklesiologi (5)
Sub Tema: Sakramen Perjamuan Kudus
AMJ: Dkn. Rumiris S. (17.00), Pnt. Tio Victoria, Pnt. Mien Lekahena (16.30), Pnt. Setyo Warsono, Pnt. Eddy Yusup (18.00) -
Pembinaan Majelis Jemaat
Majelis Jemaat mengundang seluruh Anggota Majelis jemaat, Bapim Symphony, Pengurus Komisi, dan Pengurus Wilayah untuk mengikuti Pembinaan Majelis Jemaat yang akan diselenggarakan secara online/virtual pada :
Hari/Tanggal: Selasa, 20 Juni 2023
Waktu: Pukul 20.00 WIB – 21.30 WIB
Pembicara: Ev. Hellen Pratama
Tema: Seni Mendengarkan
Media: Zoom Meeting -
Jadwal Ibadah Sekolah Minggu
Minggu, 18 Juni 2023: Sekolah Minggu 1 (pukul 08.00 WIB)
Tema: Musa Berbicara Kepada Tuhan (Keluaran 33-34)
MC/Cerita: Guru Sekolah MingguMinggu, 18 Juni 2023: Sekolah Minggu 2 (pukul 10.30 WIB)
Tema: Musa Berbicara Kepada Tuhan (Keluaran 33-34)
MC/Cerita: Guru Sekolah MingguMinggu, 25 Juni 2023: Sekolah Minggu 1 (pukul 08.00 WIB)
Tema: Kemah Suci (Keluaran 36-40)
MC/Cerita: Guru Sekolah MingguMinggu, 25 Juni 2023: Sekolah Minggu 2 (pukul 10.30 WIB)
Tema: Kemah Suci (Keluaran 36-40)
MC/Cerita: Guru Sekolah Minggu -
GKI HI KIDS
Bagi anak sekolah minggu yang belum dapat datang ke gereja, karena jauh dari rumah, atau sakit atau masih belum vaksin, maka disediakan channel YouTube GKI Hi Kids sebagai pengganti SMOL (Sekolah Minggu On Line) yang dapat dibuka setiap minggunya di YouTube GKI Harapan Indah pada setiap hari Minggu pukul 07.00 WIB.
-
Latihan Paduan Suara Maranatha Junior
Latihan PS. Maranatha Junior, mulai Sabtu, 24 Juni 2023 diliburkan dan akan dimulai kembali pada hari Minggu,15 Juli 2023.
-
Camp Anak dan Guru Sekolah Minggu Klasis Priangan
Komisi Anak GKI Harapan Indah mengikuti Camp Anak dan Guru Sekolah Minggu Klasis Priangan yang diadakan pada Hari Kamis-Sabtu, 22-24 Juni 2023 di Kebunsu Bogor.
Bagi Anak dan Guru Sekolah Minggu yang mengikuti camp tersebut diharapkan untuk berkumpul di Gereja GKI Harapan Indah pada hari Kamis, 22 Juni 2023 pada pukul 07.00 pagi untuk bersama berangkat menuju tempat Camp dengan membawa semua perlengkapan yang telah diberitahukan panitia. Terima kasih.
-
Bengkel Rohani Pemuda
Bengkel Rohani YIC secara on site di gereja setiap hari Rabu, pukul 19.30 WIB. Bagi teman-teman pemuda yang ingin ikut bengkel rohani, dapat datang langsung di Aula SM Lt. 2 atau dapat menghubungi Sdr. Ricky Setyawan 0851-6114-0872.
-
Persekutuan Pemuda
Hari/Tanggal/Waktu: Sabtu, 24 Juni 2023, Pukul 19.00 WIB
Tema: Aku dan Duniaku (Efesus 2:10, Roma 11:36)
Pembicara: Ev. Stellaria Teguhsukmana
WL/SL: Vierla Pinkania / Dilla & Abigail H.
Pemusik: Bryan Linga & Feiza Lainsamputty
Sound/Slide: Theo / Kristin
Usher/Warta: Christa / Anjar
PIC: Ricky, Airin (1); Yedida (2); Jonder (3)Bagi Pemuda/Pemudi yang membutuhkan informasi lebih lanjut mengenai persekutuan pemuda tersebut, bisa menghubungi Ketua Komisi Pemuda Sdr. Hery Liono atau WA. 081315985734.
-
Persekutuan Komisi Wanita
Hari/Tanggal/Waktu: Selasa, 20 Juni 2023, Pukul 10.00 WIB
Tema: Getab ke 76 (GErakan waniTA Berdoa)
Pembicara: Ev. Lantina Sentosa
Petugas/Pemusik: Tim Dudaim / Pnt. Lusiana
MC/SL/PIC: Ibu Tani / Ibu Ely S. & Ibu Yuliana
Penyambut & Kolektan: Ibu Magda & Ibu Lampita
Tempat: Ruang SerbagunaBagi ibu-ibu yang membutuhkan informasi lebih lanjut silahkan menghubungi Ibu PitLing No. telepon/WA. 0821 2499 7806.
-
Pemahaman Alkitab Gabungan (Zoom Meeting)
Hari/Tanggal/Waktu: Sabtu, 24 Juni 2023 Pukul 08.00 WIB
Pembawa Renungan: Ev. Cahya Tantama
Nats: Matius 6:1-18
Tema: Kerohanian yang DuniawiHari/Tanggal/Waktu: Sabtu, 1 Juli 2023 Pukul 08.00 WIB
Pembawa Renungan: Ev. Lantina Sentosa
Nats: Yeremia 2:5-13, 18
Tema: Mengakui Ketidakberdayaan Kita -
Pelayanan Firman di Bajem Symphony
Pelayanan Firman Tuhan hari ini dalam Kebaktian Umum dilayani oleh Pdt. Yoppy Sihombing dari Gereja Kristen Kalam Kudus, Bekasi. Majelis Jemaat mengucapkan terima kasih atas pelayanannya, Tuhan Yesus memberkati.
-
Kebaktian di Gedung BPK Penabur Harapan Indah
Sehubungan dengan Renovasi Bajem Symphony, maka mulai Periode bulan Juli 2023 yaitu hari Minggu, 2 Juli 2023, sementara Kebaktian Umum 1 & Kebaktian umum 2, Kebaktian Remaja, dan Kebaktian Anak (Sekolah Minggu) Bajem Symphony akan dilaksanakan di gedung SDK PENABUR Harapan Indah, yaitu pada:
KU I Pukul 07.00 WIB
KU II Pukul 09.30 WIB
Kebaktian Remaja Pukul 09.30 WIB
Sekolah Minggu Pukul 09.30 WIB -
Sekolah Minggu Bajem Symphony
Hari/Tanggal/Waktu: Minggu, 18 Juni 2023 Pukul 09.30 WIB
Tema: Sida-sida dari tanah Ethiopia
MC/Cerita: GSM Bajem SymphonyHari/Tanggal/Waktu: Minggu, 25 Juni 2023 Pukul 09.30 WIB
Tema: Kisah Pertobatan Saulus
MC/Cerita: GSM Bajem Symphony -
Persekutuan Pemuda Bajem Symphony
Hari/Tanggal/Waktu: Sabtu, 24 Juni 2023 Pukul 17.00 WIB
Pelayan Firman: Ev. Iwan Wati Chandra
Tema: Di atas langit masih ada langit (Amsal 16:5)
AMJ Pendamping: Dkn. Tio Victoria
MC/Pemusik: Pemuda -
Persekutuan Wanita Bajem Symphony
Hari/Tanggal/Waktu: Jumat, 23 Juni 2023 Pukul 10.30 WIB
Tema: Maria Magdalena (Wanita dengan cinta yang besar)
Nats Alkitab: Matius 27:55-56; Matius 28:1-9; Markus14: 40-41; Yohane 20:18
Pelayan Firman: Pdt. Harianto Suryadi
MC/Pemusik: Dkn. Haniati Lasiman / Sdr. Mishael Suwandi
Kolekte/Multimedia: Yanny / LestariBagi ibu-ibu yang membutuhkan informasi lebih lanjut silahkan menghubungi Pengurus Persekutuan Wanita Bajem Symphony dengan Ibu Anik Sianawati HP/WA. 0812-1967-3318.
-
Pembinaan Jemaat Online
Majelis Jemaat dan Pengurus Bajem Symphony mengundang seluruh Anggota Jemaat dan Simpatisan Majelis jemaat, Bapim Symphony, Pengurus Komisi, dan Pengurus Wilayah untuk mengikuti Pembinaan diselenggarakan secara online/virtual pada:
Hari/Tanggal: Jumat, 28 Juli 2023
Waktu: Pukul 20.00 WIB – selesai
Pembicara: Bapak Jeiry Sumampow,
Tema: “Wawasan kebangsaan terkait dengan Pemilu 2024 ”
Media: Zoom Meeting -
Kebaktian Pos Jemaat Jakarta Garden City
Majelis Jemaat GKI Kayu Putih dan Pengurus Pos Jemaat JGC (Jakarta Garden City) kembali menyelenggarakan Kebaktian Umum Pos jemaat JGC secara rutin setiap minggunya dan Jadwal GKI Harapan Indah untuk penatalayanan di Pos JGC setiap Minggu ke 3, pada;
Hari/Tanggal: Minggu, 18 Juni 2023
Alamat: Rukan Avenue No. 8 -101, Jakarta Garden City, Jakarta Timur.Jemaat yang berdomisili disekitar JGC, Ujung Menteng, Pulo Gebang, Taman Modern, Rorotan dan Cakung, penggilingan di undang untuk dapat hadir dalam kebaktian di Pos Jemaat JGC. Mohon dukungan Doa Jemaat. Tuhan Yesus Memberkati.
-
Jadwal Penatalayanan GKI Harapan Indah di GKI Kayu Putih Pos Jemaat Jakarta Garden City (JGC)
Minggu, 18 Juni 2023 Pukul 09.00 WIB
Pengkotbah: Ev. Cahya Tantama
Anggota Majelis Jemaat: Pnt. Budi Permana
Pemusik: Tim Pemusik
Prokantor: Tim Prokantor
Pengisi Pujian: PS Gideon GKI Kayu Putih
Slide/Video Mixer/Sound System: Tim Multimedia
Tema: Tuhan yang Memanggil, Tuhan yang Memperlengkapi
Bacaan: Keluaran 19:2-8, Mazmur 100, Roma 5:1-8, Matius 9:35-10:8
Nyanyian: KJ 3 : 1,3,4 “Kami Puji Dengan Riang”, KJ 428 : 1,5,6 “Lihatlah Sekelilingmu”, NKB 22:1,2 “Walau Dosamu Merah”, PKJ 199:1,2 “Dulu ku Tertindih Dosa”, NKB 199 : 1,2,3 “Sudahkan Yang Terbaik Kuberikan”, NKB 126 : 1,2 “Tuhan Memanggilmu”.
Tinggalkan Balasan