-
Hari Ayah Internasional
Hari ini, Minggu 16 Juni 2013 adalah Hari Ayah (Fathers’ Day) Internasional. Majelis Jemaat mengucapkan selamat dan mendoakan agar seluruh Jemaat yang telah menikah/menjadi ayah senantiasa diberkati Tuhan untuk menjadi pemimpin keluarga yang baik dan memuliakan Tuhan. -
Persidangan Majelis Klasis Priangan Ke-44
Badan Pekerja Majelis Klasis Priangan akan mengadakan Persidangan Majelis Klasis Priangan ke-44 pada:
Hari/Tanggal: Kamis – Sabtu, 4 – 6 Juli 2013
Tempat: Hotel Banana Inn – Bandung
Yang akan hadir dalam PMK ini, utusan GKI Harapan Indah: Pnt. Han Nio, Dkn. Yupri Elaus, Pnt. Suparto, Dkn. Dwi Riyatno & Dkn. Jootje Tumbelaka. Anggota BPMK Priangan: Pdt. Kasdi Kho, M. Div. & Dkn. Andreas Pramadia. Anggota BPMSW. Pdt. Harianto Suryadi M.Th. Mohon dukungan doa dari jemaat. -
Peneguhan dan Pemberkatan Nikah
Majelis jemaat akan mengadakan kebaktian peneguhan dan pemberkatan nikah bagi pasangan Sdri. Melda Wita Sitompul (anggota GKI Harapan Indah) dengan Sdr. Janeman M. Latul (anggota GMIST) pada hari Kamis, 11 Juli 2013 di Chapel Anantara Uluwatu – Bali. Dilayani oleh Pdt. Harianto Suryadi, M. Th.
Apabila ada diantara anggota jemaat GKI Harapan Indah yang belum dapat memberikan dukungan karena alasan yang berdasarkan Alkitab dan Tata Tertib GKI Jabar, dapat disampaikan kepada Majelis Jemaat selambat-lambatnya hari Minggu, 23 Juni 2013. -
Menyambut HUT Ke-20 GKI Harapan Indah
Dalam rangka menyambut HUT GKI Harapan Indah yang ke-20 (8 Maret 2014), maka akan dirayakan dengan beberapa kegiatan, antara lain:
1. Lomba design Logo dengan tema: “HUT GKI HI ke-20”. Kriteria peserta lomba, persyaratan serta pendaftaran dapat menghubungi Dkn. Rudy (08561015727) dan Sdr. Edo (081380936938) atau dapat diperoleh melalui banner/poster yang ada di depan pintu masuk ruang ibadah. Bagi pemenang lomba telah disediakan beberapa hadiah menarik.
2. Lomba menulis atau mengarang dengan kategori perserta:
2. a. Kategori Usia Dini (Kelas 3 SMP kebawah), dengan tema “Menjadi Garam dan
Terang Dunia”.
2. b. Kategori Dewasa (kelas 3 SMP – Dewasa) dengan tema: “Ini aku, utuslah aku”.
Persyaratan serta pendaftaran dapat menghubungi Sdr. Willy (08998253208), Dkn. Rudy Tair (08561015727) dan Pnt. Yuli Ciung (08161122297)
3. Juga akan diadakan seminar “Menulis dan proses Kreatif”, yang akan dibawakan oleh Bpk. Arswendo Atmowiloto, (seorang tokoh masyarakat, dosen serta penulis). Seminar ini akan diadakan pada:
Hari/Tanggal: Sabtu, 27 Juli 2013.
Tempat: Ruang kebaktian umum GKI HI
Waktu: Pukul 10.00 WIB – 14.00 WIB
Peserta: Hanya dibatasi hingga 50 orang.
Tujuan dari pada seminar ini adalah untuk membuka wawasan kita, bagaimana cara menulis/membuat suatu karangan yang merupakan salah satu perwujudan suatu kreativitas, dan juga mengajarkan kita bagaimana menumpahkan suatu ide/pendapat/pandangan terhadap sesuatu, menjadi karya tulis. -
Persekutuan Wilayah
Persekutuan Wilayah bulan Juni 2013 dengan tema : MAZMUR: Kitab Yang Mengajarkan kita Tentang Doa. Mazmur 103: “Mendoakan Keselamatan Kita” yang akan dilaksanakan pada hari Jumat, 21 Juni 2013, pukul 19.30 WIB di wilayah sebagai berikut:
– Wilayah Galilea (Blok B,D,E,F,G,O,P,&Q) di rumah Kel. Bpk. Alexander Paulus/Ibu Liliana Layantara, Harapan Indah Regency Blok DD/ 16. Dilayani oleh Dkn. Jootje Tumbelaka dengan Majelis Pendamping Dkn. Lusiana, Pnt. Suparto.
– Wilayah Filipi (GHP, Bulevard Hijau) di rumah Kel. Bpk. David Gunawan/Ibu Yulia, Griya Harapan Permai Blok A6/2. Dilayani oleh Sdr. Titus Candra dengan Majelis Pendamping Pnt. Han Nio, Dkn. Yupri, Pnt. T. Susywati, Pnt. Mien Lekahena.
– Wilayah Korintus (PUP, Candrabaga, Puri Harapan) di rumah Kel. Bpk. Hans Lampondje/Ibu Maria S. Popal, PUP Blok AM 1 No. 14. Dilayani oleh Ev. Astrid Angelina, M. Div. dengan Majelis Pendamping Dkn, Ketut, Dkn. Joojte Tumbelaka.
– Wilayah Filadelfia (Harmoni, Ifolia, Aralia & Villa Mutiara Gading) di rumah Kel. Bpk. Antoni/Ibu Ayi Nurmayani, Cluster Ifolia 1 Blok HY 1 No. 15. Dilayani oleh Pdt. Kasdi Kho, M. Div. dengan Majelis Pendamping Dkn. Rudy Tair, Dkn. Andreas. -
Atestasi Keluar
Majelis Jemaat GKI Harapan Indah menyerahkan keanggotaan (atestasi keluar) atas Kel. Bpk. Harsono Taslim. ke GKI Gading Serpong – Tangerang. -
Pelayanan Keluar
Hari ini Pdt. Harianto Suryadi, M. Th. melayani di GKI Pakis Raya – Jakarta. Mohon dukungan doa. -
Jadwal Klinik Kesehatan
Hari/Tanggal Minggu, 16 Juni 2013 Minggu, 23 Juni 2013 Dokter dr. Erna Kusuma Dewi dr. Andreas Sinaga Obat-obatan Ibu Indrawati Ibu Indrawati Pendaftaran Ibu Yulia Sagi Ibu Widi -
Retreat Komisi Anak
Hari ini sudah dibagikan daftar barang yang perlu dibawa oleh peserta, mohon orangtua memperhatikan kebutuhan anak-anak apabila ada obat-obatan pribadi yang harus dibawa. Daftar barang juga dapat dilihat di papan pengumuman didepan TU.Pada tanggal 23 Juni 2013 peserta retreat hadir di gereja pukul 08.30 WIB untuk daftar ulang dan mengikuti ibadah di ruang remaja. Semua anak sudah sarapan pagi dan sudah membawa tas. Terima kasih Tuhan memberkati.
-
Komisi Remaja
Komisi Remaja akan mengadakan Kebaktian Padang, untuk anak-anak kelas 1 SMP – 3 SMA pada:
Hari/Tanggal: Jumat / 28 Juni 2013
Tempat: Highland, Puncak
Tema: ”United in Christ”
Biaya: Rp. 150.000,-
Untuk pendaftaran dan informasi dapat menghubungi pengurus Komisi Remaja Sdri. Patricia 087788480700. -
Komisi Usia Indah
Komisi Usia Indah akan mengadakan Refreshing Opa Oma yang dilaksanakan pada:
Hari/Tanggal: Kamis – Jumat, 18 – 19 Juli 2013
Tempat: Hotel Ciloto Indah Permai
Tema: Kasih Yang Tidak Pernah Pudar
Pembicara: Pdt. Em. John Panuluh
Biaya Pendaftaran: Rp 250.000,- per orang
Bagi jemaat yang telah berusia 50 tahun keatas ingin mengikutinya, dapat mendaftar di counter yang telah tersedia. Diharapkan bagi jemaat yang sudah mendaftar untuk membayar minimum Rp 100.000,- pada hari ini Minggu, 16 Juni 2013. Pendaftaran dan pelunasan terakhir pada hari Minggu, 30 Juni 2013. Tuhan memberkati. -
Komisi Dewasa Kairos
MENGAPA ADA PENDERITAAN?
Kalau kita merenung sejenak, kita pasti pernah mempertanyakan hal ini, baik secara langsung ataupun tidak langsung, baik diucapkan atau sekedar dalam hati, Kalau Allah baik, Mengapa Ada Penderitaan?
– Kalau Allah baik, Mengapa Dia memanggil istri saya begitu cepat?
– Kalau Allah baik, Mengapa Dia membiarkan kakak saya mengalami kecelakaan, dan
– Kalau Allah baik, Mengapa saya susah mencari pekerjaan?
Untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan tersebut diatas, ikuti pembahasannya dalam Persekutuan Komisi Dewasa Kairos yang akan diadakan pada:
Hari/Tangal: Sabtu, 29 Juni 2013
Waktu: Pukul 17.00 WIB
Tema: Mengapa Ada Penderitaan
Pembicara: Ev. Astrid Angelina, M. Div.
Tempat: GKI Harapan Indah
Mengingat Tema ini sangat dekat dengan kehidupan kita sehari-hari, maka Kami mengundang jemaat sekalian untuk bisa hadir dalam Persekutuan Komisi Dewasa Kairos ini.
Tinggalkan Balasan