-
Persidangan Majelis Jemaat
Persidangan Majelis Jemaat (PMJ) akan dilaksanakan pada hari ini Minggu, 11 September 2011, pukul 10.30 WIB. Bagi anggota jemaat yang ingin memberikan masukan atau usulan kepada Majelis Jemaat, dapat menyampaikannya secara tertulis dengan disertai nama lengkap, alamat serta nomor Induk keanggotaan GKI Harapan Indah. -
Pos Kebaktian
Setelah melalui pergumulan yang panjang dan melihat kerinduan anggota jemaat yang berdomisili di perumahan Harmoni, Ifolia, Aralia dan sekitarnya maka Majelis Jemaat GKI Harapan Indah akan membuka Pos Kebaktian di daerah tersebut. Rencananya kebaktian perdana akan dilaksanakan pada bulan Desember 2011. Mohon dukungan doa. -
Percakapan Pastoral Atestasi Masuk
Percakapan Pastoral untuk atestasi masuk akan dilaksanakan pada hari Sabtu, 17 September 2011, pukul 19.00 WIB di gereja. Bagi jemaat yang akan masuk menjadi anggota jemaat GKI Harapan Indah wajib hadir dalam percakapan ini. -
Pelatihan Gunting Rambut & Kuliner (Komisi Dewasa Kairos)
Bagi yang sudah mendaftar, dan mendaftar ulang untuk mengikuti pelatihan gunting rambut dan kuliner agar hadir dalam ibadah pembukaan dan diteruskan dengan pelatihan pada:
Hari/Tanggal: Senin, 12 September 2011
Waktu: Pukul 09.00 WIB
Tempat: GKI Harapan Indah
Mohon dukungan dan perhatiannya. -
Komisi Wanita
– Dalam rangka HUT Komisi Wanita GKI Harapan Indah ke-17, akan mengadakan kebaktian pada hari Selasa, 13 September 2011, dengan ini mengundang kaum ibu dan anggota persekutuan Usia Indah untuk hadir dalam kebaktian ini.
– Pengurus Komisi Wanita akan mengadakan Retreat Komisi Wanita pada tanggal 30 September 2011 – 1 Oktober 2011 di Hotel Giri Kembang-Cipanas dengan biaya Rp. 200.000,-. Pendaftaran dapat melalui Counter yang ada di depan atau dapat melalui Ibu Go Hun Hun (021-99142315) dan Ibu Elly (021-91579197). Pendaftaran dan pembayaran terakhir tanggal 25 September 2011. -
Kebaktian Peneguhan dan Pemberkatan Nikah
Majelis Jemaat akan mengadakan kebaktian peneguhan dan pemberkatan nikah bagi pasangan: Sdr. Adrianus Chrisnantyo (anggota Gereja Kalvari – Katolik) dengan Sdri. Vicky Meicy (anggota GKI Harapan Indah) pada hari Sabtu, 1 Oktober 2011, pukul 11.00 WIB di GKI Harapan Indah. Dilayani oleh Pdt. Harianto Suryadi, M. Th.
Apabila ada diantara anggota jemaat GKI Harapan Indah yang belum dapat memberikan dukungan karena alasan yang berdasarkan Alkitab dan Tata Tertib GKI Jabar, dapat disampaikan kepada Majelis Jemaat sampai dengan tanggal 25 September 2011. -
Persekutuan Wilayah
Persekutuan Wilayah yang akan datang dilaksanakan pada hari Jumat, 23 September 2011, pukul 19.30 WIB di:
– Wilayah Galilea (Blok B, D, E, F, G, O, P & Q) di rumah Ibu Gianawati, HI blok QE/12
– Wilayah Filipi (GPH, Bulevard Hijau) di rumah Kel. Dkn. Sugirwo/Ibu Gouw An Nio, Boulevard blok H4 No. 10
– Wilayah Korintus (PUP, Candrabaga, Puri Harapan) di rumah Bpk. Indrianto / Ibu Sumarni, THB blok M3 No. 12A
Jemaat yang tinggal di wilayah tersebut, diundang untuk hadir. -
Berita Dukacita
Majelis Jemaat turut berduka cita atas dipanggil pulang kepangkuan Bapa di Surga Ibu Magdalena Amahoru – Tutuarima (Mama dari Pnt. Mien Lekahena/Mertua dari Bapak Johanes Lekahena) pada hari Rabu, 31 Agustus 2011 dalam usia 81 tahun. Jenazah telah dikebumikan pada hari Kamis, 1 September 2011 di Sameth – Ambon. Tuhan Yesus senantiasa memberikan kekuatan dan penghiburan kepada segenap anggota keluarga yang ditinggalkan. -
Persembahan Bulanan, Syukur, Perpuluhan, Persembahan Pembangunan atau Persembahan Misi
Bagi Jemaat yang ingin memberikan Persembahan:
– Bulanan, Syukur atau Perpuluhan dapat memberikannya melalui rekening BCA dengan nomor rekening BCA 521.033.5899 a.n. GKI Jabar Harapan Indah
– Pembangunan dapat memberikannya melalui rekening BCA dengan nomor rekening BCA 521.034.7722 a.n. GKI Jabar Harapan Indah
– Dana Misi dapat memberikannya melalui BCA dengan nomor rekening BCA 521.035.4044 a.n. GKI Jabar Harapan Indah.
Tinggalkan Balasan