-
Puasa Bersama
Puasa Bersama dalam rangka memperingati Kesengsaraan Tuhan Yesus diadakan pada hari Kamis, 21 April 2011 mulai pukul 07.00 sampai dengan 19.00 WIB. Puasa dilakukan di rumah masing-masing. Buka Puasa bersama di gereja pukul 19.00 sampai dengan pukul 20.00 WIB dan dilanjutkan dengan Renungan dan Doa mulai pukul 20.00 WIB sampai dengan pukul 24.00 WIB. Bagi jemaat yang ingin ikut serta dalam acara ini, dapat mendaftarkan diri di counter yang telah disediakan di depan meja penyambutan. -
Kebaktian Jumat Agung
Kebaktian Jumat Agung dalam rangka memperingati Kematian Tuhan Yesus akan dilaksanakan pada:Jumat, 22 April 2011 KU I (Pukul 07.00 WIB) KU II (Pukul 09.30 WIB) Pengkhotbah Pdt. Harianto Suryadi, M. Th. Pdt. Harianto Suryadi, M. Th. Liturgos Dkn. Hartono Setyobudi Dkn. Dwi Riyatno Penanggung Jawab Dkn. Kurniadi, Dkn. Sugirwo, Pnt. Suparto Dkn. Tekno, Pnt. Irwan, Pnt. Sutrisno Lektor 1 dan 2 Bpk. Baltasar Tarigan / Dkn. Vina Bpk Andaru S. / Dkn. Warning Pemain Musik Tim Musik Tim Musik Prokantor Ibu Sumihar Tobing & Ibu Vonny Karamoy Sdri. Artini & Ibu Marlin Kaunang Penyambut Bpk. Teddy/Ibu Fang Fang Bpk. Hesra / Ibu Feby Pengisi Pujian PS. Maranatha PS. Maranatha Majelis Bertugas Dkn. Andreas, Pnt. Bambang, Dkn. Jootje, Dkn. Analia, Dkn. Nancy, Pnt. Suharso, Pnt. Yohanes Pnt. Paulus S., Dkn. Lusiana, Dkn. Liem T., Dkn. Yupri, Pnt. Mien L., Pnt. Vivien, Dkn. Juli P., Dkn. Inge Slide/Sound System Bpk. Rudy Tair / Tim Sound System Sdr. Hendra / Tim Sound System Dalam Kebaktian ini akan dilaksanakan Sakramen Perjamuan Kudus, jemaat diundang untuk mempersiapkan hati dalam menghampiri meja perjamuan kudus. Bagi anggota jemaat GKI Harapan Indah dapat mengambil buku perjamuan kudus di depan, sedangkan bagi jemaat simpatisan/gereja lain, dimohon untuk mengambil formulir keikutsertaan perjamuan kudus. Formulir dan buku perjamuan kudus diisi dan dikembalikan pada saat Perjamuan Kudus.
-
Kelas Katekisasi
Kelas katekisasi akan dimulai kembali pada hari Sabtu, 16 April 2011, pukul 17.00 WIB. Bagi Saudara yang ingin dibaptis dewasa dan sidi pada bulan Desember 2011 mendatang atau bagi yang ingin memperdalam iman, dapat mendaftarkan diri kepada TU Gereja/Pdt. Kasdi Kho, M. Div. -
Kebaktian Syukur
Keluarga Bapak Paulus A. Widjanarko/Dkn. Inge Tjandra akan mengadakan Kebaktian Syukur pada:
Hari/Tanggal: Sabtu, 23 April 2011
Waktu: Pukul 11.30 WIB
Tempat: Ingenious Education Center, Harapan Indah Blok CC No. 7.
Pembicara: Ev. Lantina Sentosa, M. Th.Jemaat diundang hadir dalam kebaktian syukur ini.
-
Kebaktian dan Perayaan Paskah
a. Komisi Anak akan mengadakan kebaktian dan perayaan paskah pada:
Hari/Tanggal: Sabtu, 23 April 2011
Tempat: Ruang Ibadah Umum
Waktu: Pukul 15.00 – 16.00 WIB (KBK – Kelas 2)
Tema: Meski Kecil Tetap Setia
Pembicara: Ev. Kok HwaWaktu : Pukul 17.00 – 18.30 WIB (Kelas 3 – Kelas 6)
Tema: Meski Kecil Tetap Setia
Pembicara: Ev. Hilton Tantrab. Komisi Remaja akan mengadakan kebaktian dan perayaan paskah pada :
Hari/Tanggal: Minggu, 24 April 2011
Waktu: Pukul 05.00 WIB
Tempat: BPK Penabur Harapan Indah
Pembicara: Ev. Noris RiwuRohi, M. Div
Tema: XL (Extra Love)c. Komisi Pemuda akan mengadakan kebaktian dan perayaan paskah pada
Hari/Tanggal: Sabtu, 23 April 2011
Waktu: Pukul 19.00 WIB
Tempat: Ruang Ibadah Umum
Pembicara: Ev. Noris RiwuRohi, M. Div
Tema: Eggxited Easter -
Berita Dukacita
Majelis dan Jemaat turut berduka cita atas dipanggil pulang kepangkuan Bapa di Surga Bapak Panaepan Ompusunggu (Ayah dari Ibu Monika Ompusunggu/ Mertua dari Bapak Bisma Sidabutar) pada hari Selasa, 5 April 2011 dalam usia 78 tahun. Jenazah telah dikebumikan pada hari Kamis, 7 April 2011 di TPU Pondok Ranggon. Tuhan Yesus senantiasa memberikan kekuatan dan penghiburan kepada segenap anggota keluarga yang ditinggalkan. -
Persembahan Bulanan, Syukur, Perpuluhan, Persembahan Pembangunan atau Persembahan Misi
Bagi Jemaat yang ingin memberikan Persembahan:
– Bulanan, Syukur atau Perpuluhan, dapat memberikannya melalui rekening BCA dengan nomor rekening BCA 521.033.5899 a.n. GKI Jabar Harapan Indah.
– Pembangunan, dapat memberikannya melalui rekening BCA dengan nomor rekening BCA 521.034.7722 a.n. GKI Jabar Harapan Indah.
– Dana Misi, dapat memberikannya melalui BCA dengan nomor rekening BCA 521.035.4044 a.n. GKI Jabar Harapan Indah.
Tinggalkan Balasan