Sejarah dan Pertumbuhan GKI Harapan Indah
Oleh: Tim Panitia & Badan Pelayanan
Waktu cepat berlalu, tak terasa sudah 20 tahun perjalanan pelayanan GKI Harapan Indah. Perjalanan yang panjang telah dilalui hingga tiba saat ini. Tiada kata yang dapat diucapkan selain puji dan syukur kepada Tuhan atas anugerah-Nya. Tuhan telah membentuk GKI Harapan Indah menjadi suatu Gereja yang kokoh, Gereja di mana kita menjadi bagian dari jemaat-Nya. Saat ini kita dapat menyaksikan dan mengalami karya Tuhan yang agung bagi jemaat-Nya di GKI Harapan Indah. Sukacita yang besar bisa dirasakan dengan mengingat kembali akan penyertaan Tuhan atas GKI Harapan Indah melalui kilas balik kehidupan pelayanan yang telah terjadi. Sejarah pun tidak akan pernah berubah, mengukir seiring waktu, demikian juga setiap pelayanan yang ada seiring waktu mengukir sejarah GKI Harapan Indah untuk masa datang. Kita percaya Tuhan senantiasa bekerja dalam setiap pelayanan yang ada di GKI Harapan Indah baik kemarin, hari ini maupun esok hari.
- Ini Aku, Utuslah Aku
- Pos KPK Harapan Indah (Maret 1994 – Maret 1998)
- Bakal Jemaat (Maret 1998 – Oktober 1999)
- GKI Harapan Indah (Oktober 1999 – Sekarang)
Sumber: Buku Peringatan 20 Tahun GKI Harapan Indah