Syair: Daar ruist langs de wolken, Eduard Gerdes, 1856,
Terjemahan: I. S. Kijne (1899 – 1970),
(c) Joh. de Heer & Zn. B. V. (c) S. G. L.,
Lagu: Henry Bishop, 1826
Klik di sini untuk mendengarkan musik …
do = d
4 ketuk
-
Segala benua dan langit penuh
dengan bunyi Nama yang sangat merdu,
penghiburan orang berhati penat,
pengharapan orang yang sudah sesat.
Nama itu suci kudus.
Siapa belum mengenal Penebus? -
Sesungguhnya Yesus yang layak benar
dib’ri Nama itu, kudus dan besar,
yang oleh sengsara kematianNya
memb’ri keampunan dan damai baka.
Nama itu suci kudus.
Siapa belum mengenal Penebus? -
Sekalian bangsa sekali hendak
berlutut di hadapan Yesus kelak,
dan kita kiranya menyanyi serta
malaikat di sorga pujian sembah:
“Yesus, Yesus, Tuhan Kudus,
dipuji kekal namaMu, Penebus!”
Tinggalkan Balasan